WEB LAMA
27 September 2023

MUSDES PENETAPAN RKPDESA TAHUN 2024

BARON Berdasarkan hasil Musyawarah Desa(Musdes) yang telah dilaksanakan, disepakati untuk prioritas kegiatan tahun 2024 usulan dari warga desa Baron melalui Musdus(Musyawarah Dusun) kemudian disepakati melalui Musdes yaitu pemberdayaan masyarakat berupa bantuan ternak kambing di RW 01, 02, dan 03, sementara RW 04 KPR Baron mengusulkan Bantuan peralatan untuk UMKM sebagai sarana penunjang akan dibangunnya foodcourt atau Pusat Jajanan Serba Ada(PUJASERA) di Ruang Terbuka Hijau(RTH) KPR Baron.

Selain kegiatan pemberdayaan masyarakat, Pemdes Baron berencana akan merelokasi Tempat Pemilahan Sampah Terpadu(TPST) dari wilayah Jetis di RW 01 ke areal persawahan di lokasi tanah bengkok.

“Tahun depan atau di tahun 2024 akan kita bangun TPS 3R yang sudah kita ajukan proposal ke pemerintah kabupaten Magetan dan pemerintah pusat,” ujar Sunoto, Kepala Desa Baron. (Tim)

ENDIK EFFENDI (KAMITUWO III)    JONI SISWANTO (KAMITUWO II)    SURATNO (KEPALA SEKSI PELAYANAN)    NANANG ARI PURNOMO (SEKRETARIS DESA)    PUJI SUWITO (KAMITUWO I)    WIDARJI WIDHI WIDAYAT (KAUR PERENCANAAN)    SUNOTO (KEPALA DESA)    APRILLIA DEWI SAPUTRI (KEPALA SEKSI PEMERINTAHAN)    KARIS TRIONO (KEPALA SEKSI KESEJAHTERAAN)    NOVITA PANCA ANDRIYANI (KAUR KEUANGAN)    MARTIN FITRI RAHARJO (KEPALA URUSAN TATA USAHA DAN UMUM)