WEB LAMA
20 Oktober 2022

85 KPM TERIMA BLT DD TAHUN ANGGARAN 2022

BARON Penyaluran Bantuan Langsung Tunai Desa (BLTD) di salurkan secara tunai oleh Bank Jatim Cabang Magetan kepada 85 orang KPM penerima bantuan di Balai Desa Baron, Kamis(20 Oktober 2022). Keluarga Penerima Manfaat (KPM) penerima bantuan BLT yang bersumber dari Dana Desa merupakan usulan dari RT-RW hasil Musyawarah Desa Khusus yang di laksanakan pada awal tahun 2022. Sesuai dengan Peraturan Menteri Keuangan (PMK) Nomor 190/PMK.07/2021 tentang Pedoman Pengelolaan Dana Desa, Pemerintah Desa wajib menganggarkan BLT DD sebesar 40 persen dari total jumlah Dana Desa yang diterima oleh masing-masing desa. Sehingga untuk Desa Baron ditetapkan sebanyak 85 KPM penerima BLT DD yang menyerap anggaran sebanyak 306 juta rupiah. Mulai awal tahun 2022, yakni bulan januari sampai dengan bulan oktober 2022, penyaluran BLT DD berjalan lancar dan sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan. Sunoto, Kepala Desa Baron Kecamatan Magetan menuturkan, penetapan sasaran KPM penerima BLT DD sesuai dengan kriteria yang ditetapkan oleh pemerintah, yaitu warga miskin dan miskin ekstrim yang terdampak oleh pandemi Covid-19.  “Mekanisme penetapan penerima BLT DD kita sesuaikan dengan aturan yang ada. Kami minta dari RT-RT untuk mengusulkan nama calon penerima bantuan BLT, kemudian tim verifikasi dan validasi dari pemerintah desa Baron melakukan Verval kesesuaian kriteria dengan Perbup penetapan warga miskin di Magetan. Hasil Verval kita sampaikan kepada BPD pada saat Pra Musdessus untuk disepakati bersama antara pemerintah desa Baron dan BPD desa Baron. Lalu calon penerima BLT DD tersebut kita tetapkan menjadi daftar penerima BLT DD tahun 2022 dalam forum Musdessus,” terang Sunoto. (TIM)
ENDIK EFFENDI (KAMITUWO III)    JONI SISWANTO (KAMITUWO II)    SURATNO (KEPALA SEKSI PELAYANAN)    NANANG ARI PURNOMO (SEKRETARIS DESA)    PUJI SUWITO (KAMITUWO I)    WIDARJI WIDHI WIDAYAT (KAUR PERENCANAAN)    SUNOTO (KEPALA DESA)    APRILLIA DEWI SAPUTRI (KEPALA SEKSI PEMERINTAHAN)    KARIS TRIONO (KEPALA SEKSI KESEJAHTERAAN)    NOVITA PANCA ANDRIYANI (KAUR KEUANGAN)    MARTIN FITRI RAHARJO (KEPALA URUSAN TATA USAHA DAN UMUM)